CEMPLONAN (Drymaria cordata Willd.)


Nama Ilmiah

Drymaria cordata Willd.

Nama Daerah 

Sirempas bide (Batak); piti-piti (Makassar);jukut ibun (Sunda); angleng, kantingan, randa nunut, selaton, cebungan, cemplonan (Jawa); rekere nindu (Madura).

Kandungan Kimia dan Efek Farmakologis

Sifat tumbuhan cemplonan belum banyak diketahui, tetapi beberapa bahan kimia yang terkandung dalam cemplonan, di antaranya alkaloid dan polifenol. Efek farmakologis cemplonan, di antaranya penurun panas dan penyembuh urus-urus.

Bagian yang Digunakan dan Pemanfaatannya

Seluruh bagian tumbuhan cemplonan dapat dimanfaatkan untuk mengobati beberapa penyakit berikut.

Bisul

Tumbuk daun cemplonan segar secukupnya sampai halus lalu tempelkan pada bagian yang terkena bisul.

Demam dan Urus-urus

Cuci bersih 25 g daun cemplonan segar, tumbuk sampai halus, lalu peras. Saring air perasan yang diperoleh lalu minum sekaligus 1 kali sehari.

Herpes

Cuci bersih seluruh bagian tumbuhan cemplonan secukupnya, tumbuk sampai halus, lalu rekatkan hasil tumbukan dengan nasi. Tumbuk lagi sampai halus, bentuk bulat dari hasil tumbukan, bungkus plastik, lalu letakkan ke dalam kulkas. Tempelkan ke bagian yang terkena herpes, sesudah mandi pagi dan sore lalu balut dengan kain atau perban.